Laman

Kamis, 06 Juni 2013

PENGERTIAN ARSITEKTUR DAN ARSITEK

PENGERTIAN ARSITEKTUR DAN ARSITEK
          Arsitektur adalah ilmu dan seni perencanaan dan perancangan lingkungan binaan (artefak), mulai dari lingkup makro—seperti perencaan dan perancangan kota, kawasan, lingkungan, dan lansekap—hingga lingkup mikro—seperti perencanaan dan perancangan bangunan, interior, perabot, dan produk. Dalam arti yang sempit, arsitektur sering kali diartikan sebagai ilmu dan seni perencanaan dan perancangan bangunan. Dalam pengertian lain, istilah “arsitektur” sering juga dipergunakan untuk menggantikan istilah “hasil-hasil proses perancangan”.
          Jika ilmu dan seni perencanaan dan perancangan lingkungan binaan (artefak) dinamai “arsitektur”, orang yang mempunyai keahlian dan berkecimpung di dalam bidang tersebut dinamai “arsitek”. Jadi, arsitek adalah orang yang mempunyai keahlian dan berkecimpung di dalam ilmu dan seni perencanaan dan perancangan lingkungan binaan (artefak)—seperti perencanaan dan perancangan kota, kawasan, lingkungan, lansekap, bangunan, interior, perabot, dan produk

Rabu, 05 Juni 2013

10 Kebiasaan Buruk yang Menghalangi Dirimu dari Kesuksesan

Tidak ada orang yang ingin gagal, semua orang ingin jadi orang yang sukses. Tetapi apakah semua orang ingin berkorban untuk mencapai kesuksesan? Tidak. Banyak orang yang ingin sukses, menjadi kaya, terkenal, atau menjadi ahli dalam suatu bidang hanya dalam sekejap mata. Faktanya, menjadi sukses adalah sebuah perjalanan panjang dimana kita harus banyak berkorban untuk meraihnya. Apakah kamu sudah punya rencana untuk 1 tahun, 5 tahun, atau 10 tahun ke depan? Jika punya, maka itu adalah hal yang baik. Apabila kamu sama sekali belum tahu akan melakukan apa di masa depan, cobalah untuk mulai merencanakan itu, semakin cepat semakin baik.

Namun, apakah hanya dengan memiliki rencana di masa depan akan membuatmu sukses? Tidak. Akan banyak rintangan yang kamu harus hadapi untuk menuju ke sana. Dan faktanya adalah, rintangan itu justru banyak yang berasal dari diri kita sendiri, terutama kebiasaan kita. Ya, musuh terbesar dalam mencapai kesuksesan adalah diri kita sendiri.

Di bawah ini adalah 10 kebiasaan buruk yang menghalangi dirimu dari kesuksesan:

Minggu, 02 Juni 2013

Cinta



“Kadang kala orang yang benar-benar mencintaimu adalah orang yang tak pernah menyatakan cintanya padamu. Karena dia menghormati penjagaan hatimu dan dia takut suatu nanti kau akan tersakiti.”
Duh… bahas cinta-cintaan lagi niy. Hehehe n_n, padahal penulis sendiri masih terlalu naïf untuk koar-koar masalah C.I.N.T.A. Soalnya, berpetualang dengan lima huruf ini gak abis-abis sih. Setuju?? Akuur dong...
Saat cinta menggoda… ehem-ehem! Berpapasan dengan si doi serasa dunia berhenti berputer. Terus terkena sudden heart attack gitu, dan bisa-bisa bola mata berubah bentuk jadi lovE begono. Serasa seisi dunia taman bunga semua….!! Sambil berharap kalau dialah yang namanya tertulis di lauh mahfudz untuk kita. Betul atau betul?
Bro en sis, jika virus merah jambu mulai merayapi hatimu, you must keep yourself in alert! Sebelum cintamu membabi buta menikam kalbu, sebelum rindumu menggunung menutupi pandanganmu ke depan. Jangan sampai deh amnesia bahwa cinta pada Allah pertama dan paling utama.
Penulis ngerti banget, emang berat menerima takdir kalau si doi bukan jodoh kita. Tapi ambil positifnya aja ya… mungkin Allah menakdirkan kamu bertemu dengan orang yang salah agar kamu belajar sebelum bertemu dengan orang yang tepat.
Penulis juga ngerti banget, kalau melakukan gak semudah menyampaikan. Terkadang hati tidak setegar pikiran menerima kalau si doi bukan jodoh kita. Si doi yang gak pernah absen dalam sholat istikhoroh tiap malem, tapi absen saat walimahan. Apakah Allah salah menulis skenario-Nya?
Tidaaaaaaaaaaaaaaaakkkkk……………….!!!!
Allah gak pernah salah nulis skenario-Nya. Toh, dunia gak selebar daun kelor! Dari ujung Sumatera sampai ujung Papua, masa sih gak ada yang jauh lebih baik daripada si doi? Toh, jodoh sudah tercatat. Tinggal caramu mau menjemputnya dengan cara halal atau haram. See? Kamu punya pilihan loh.
Seperti apapun kenangan indah yang pernah terukir antara kamu dan doi, jalan di depan masihlah panjang. Kenangan hanyalah bentuk keterikatan dengan masa lalu, jika kau mengikat dirimu pada kenangan, kau gak bisa melangkah menuju masa depan. Jadi, kebahagiaanmu jangan kau gantungkan pada kenangan. Apalagi kebahagiaanmu kau gantungkan pada satu orang.
Duhh… cinta-cinta…! terkadang juga cinta tak selamanya indah. Saat mengetahui ternyata cinta kita bertepuk sebelah tangan, langit rasanya mendung melulu. Hati pun hancur berkeping-keping, seperti serpihan kaca yang dibanting. Pada akhirnya jadi mikirin diri sendiri yang punya banyak kekurangan dan melihat orang yang si doi suka ternyata lebih rupawan dan punya banyak kelebihan dibandingkan diri kita. Apa itu artinya kita gak istimewa?
Tidaaaaaaaaaaaaaaaaaaaakkkkk……………….!!!!
Kita itu udah terlahir istimewa! Oke, jika dimisalkan orang yang si doi itu emas dan kita sulfur. Emas itu sangat berharga dan indah. Sementara sulfur? Siapa bilang sulfur gak lebih berharga daripada emas? Meskipun harganya murah, tapi sulfur lebih berharga daripada emas. Kalau gak ada sulfur semua orang dakian dan bau. Tapi karena ada sulfur, semuanya jadi serba teratur. See? Semua orang punya keistimewaan masing-masing! Gak perlu sedih, gak perlu galau kalau cinta bertepuk sebelah tangan. Jodoh emang gak bisa diukur, tapi ada Allah semuanya jadi teratur. Akuuuurr...?
Okke deh, itu baru kalau cinta bertepuk sebelah tangan. Nah, kalo cinta bertepuk tangan??? Pok ame-ame deh… hehehe n_n.
Sinyal pun datang, kalau ternyata cintamu bertepuk tangan (maksudnya berbalas. Hhe n_n). Tinggal pasang kuda-kuda sepertinya si doi bakal nembak nih. Ngitung kancing deh, terima atau tolak ya??? Terima... tapi tahu haramnya pacaran. Tolak... tapi takut si doi sakit hati.  Hayo... pusing deh!
Berabe juga kalau sampai si fulan nembak si fulanah, apalagi kalau si fulanah gak punya jurus ampuh buat menangkis tembakan itu. Wah akhirnya jatuh ke lubang hitam bernama pacaran. Padahal pacaran cuma merusak hubungan yang tadinya baik-baik, tambahannya dosa pula!
Menurut penulis, nembak di saat belum tepat itu gak keren. Kenapa gak keren??

Ø  Bukti tidak bisa menahan hasrat sesaat.
Ø  Membuat si fulanah merasa gagal jaga hijab
Ø  Tidak menyadari tanggung jawab dari ucapannya itu sangat BESAR.
Ø  Tidak sabar pada takdir Allah bahwa semuanya akan mengalir dengan indah.
Ø  Membuat ucapan itu tidak spesial lagi saat pernikahan.

So, jika belum siap menikah, lebih baik jauhi dirinya untuk memuliakan penjagaan hatinya. Kalaupun pada akhirnya dia bukan jodohmu, Allah pasti menyiapkan seseorang yang jauh lebih baik koq. Kalau pada akhirnya dia jodohmu, selamat ya, kau sudah menjemputnya dengan cara yang halal dan kau sudah menjadikan bahtera pernikahan itu lebih spesial. Cieee....
Apa yang kau lakukan sekarang? Lebih baik jalani saja apa yang tepat ada di hadapanmu. Bagaimana kau mau melangkah lebih jauh sementara kau tak memulai satu langkah kecil pun? Catat ini ya, masa depanmu tidak diraih dengan lamunan. Teruslah melangkah bahkan walau kau harus merangkak untuk menggapainya.

Minggu, 07 April 2013

Cara ampuh irit BBM


1. Gaya Berkendara
Kemacetan seolah telah menjadi 'fitur' baru di jalanan kota-kota besar di Indonesia. Akibatnya, selain memicu stress si pengendara mobil, konsumsi BBM pun bertambah. Dan kedua hal ini tanpa disadari sebenarnya saling berhubungan. Berbagai survei mengatakan bahwa tingkat stres tinggi pada seseorang akan lebih mudah memacu kendaraan lebih kencang tanpa memperhitungkan sekelilingnya. Alhasil BBM yang terkonsumsi mesin pun makin banyak.
So, belajarlah untuk lebih sabar dan bisa mengontrol emosi dalam berkendara, karena berbagai survei mengatakan bahwa tingkat stress tinggi pada seseorang akan lebih mudah memacu kendaraan lebih kencang tanpa perhitungan. Yang harus dilakukan pengemudi adalah cobalah untuk selalu membuat diri agan tenang di saat berkendara baik, dengan mendengarkan musik yang slow, memasang parfum dalam mobil sebagai aroma terapi, ataupun dengan mengonsumsi kembang gula yang menyegarkan.

2. Stabilkan Rotasi Gigi Mesin (RPM)
Perhatikan RPM mobil agan saat mengemudi, usahakan pergantian gigi transmisi antara 3000 rpm dan 4000 rpm. Saat berkendara di jalan tol ataupun dalam perjalanan jauh, apabila kendaraan agan mempunyai fitur cruise control, sebaiknya dimanfaatkan karena selain mampu menghemat bahan bakar, juga bisa membuat pengemudi lebih santai dan mengurangi lelah saat berkendara. Dan apabila tidak ada fitur tersebut, baik kendaraan agan matik maupun manual, usahakan kecepatan kendaraan anda konstan.

3. Atur Jarak Pengereman
Jaga jarak dengan kendaraan di depan, sehingga jarak pengereman pun bisa diminimalisasikan. Apakah ada hubungannya antara pengereman dengan penghematan bahan bakar? agan lebih banyak bahan bakar yang dikonsumsi mobil pada saat awal melaju dari keadaan diam, karena saat pertama melaju kendaraan akan memerlukan daya besar untuk melaju atau bergerak. Apalagi saat kendaraan bermuatan penuh, maka daya yang akan dibutuhkan juga semakin besar pula. Jadi semakin agan banyak melakukan pengereman seperti kondisi macet itulah bahan bakar akan banyak terkuras.

4. Permainan Tuas Kopling
Di saat macet disarankan bagi kendaraan matic jangan dibiasakan tuas perseneling (tuas transmisi) tetap di D, usahakan kembalikan ke Netral (N) dan saat macet itulah permainan tuas yang bisa agan lakukan. Hal ini tentu memerlukan pembiasaan diri. Pada transmisi manual pun polanya hampir sama, yaitu dengan memainkan tuas porseneling, yaitu saat agan memasukkan gigi 1, coba lepaskan dari pedal kopling secara perlahan, hingga mobil terasa bergerak maju perlahan tanpa harus menginjak pedal gas. Agan tidak bisa melakukan cara ini pada jalan menanjak.

5. Aplikasikan Perangkat Pengirit BBM
Produk pengirit bahan bisa dipakai untuk menekan konsumsi BBM. Salah satu contoh produk yang bisa membantu mengiritkan bahan bakar kendaraan anda adalah dari produk Quasar P2, di mana dari oli, vitamin oli, dan petrol additive (untuk dicampurkan ke dalam bahan bakar). Jika agan menggunakan produk ini dalam kendaraan agan, maka bahan bakar yang bisa dihemat antara 20% - 30%. Di jaman sekarang ini produk semacam ini bisa didapatkan dengan mudah di bengkel-bengkel.

6. Gunakan Pertamax
Tips selanjutnya adalah untuk kendaraan berbahan bakar bensin yang sederhana cuma perlu merogoh kocek lebih banyak yaitu gunakan bahan bakar non timbal atau pertamax. Walaupun harga lebih mahal dibanding premium, tapi manfaatnya bagi kendaraan agan begitu besar. Jika Anda ingin mengganti kebiasaan pengisian bahan bakar premium ke pertamax, kami sarankan melakukan dengan perbandingan awal minimal 20% sisa bahan bakar atau kalau bisa tersisa hanya 10% - 15%, baru lakukan pengisian dengan pertamax.

7. Servis berkala
Setiap orang memiliki berbagai karakter dan kepekaan yang berbeda-beda, terutama pada kaum wanita yang memiliki kendaraan. Karena banyak orang yang hanya bisa memakai dan jarang memperhatikan kendaraannya. Yang harus dilakukan oleh pemilik kendaraan adalah rutin melakukan servis berkala dengan disertai penggantian oli mesin.
Selanjutnya perhatikan sektor kaki-kaki juga, yaitu ban atau roda-roda kendaraan. Misal alur ban aga nsudah mulai aus, segera ganti, dan saat dirasa jalan kendaraan agan tak stabil, segera lakukan pengecekan balance dan spooring.

8. Menumpang Secara Bergantian
Lebih baik agan menumpang mobil rekan agan yang memiliki tujuan searah, jika agan hendak bepergian seorang diri saja. Jika hal ini agan lakukan, selain akan menghemat bahan bakar, agan juga turut membantu pemerintah dalam usaha mengurangi kemacetan. Namun jangan lupa untuk dilakukan bergantian, yakni terkadang agan juga bersedia untuk memberikan tumpangan pada rekan agan.
Tapi agan harus mengingat satu hal ini, yaitu jika agan sering melakukan tips ini dan kendaraan agan sering didiamkan dalam garasi, maka ada resiko yang harus agan tanggung. Kendaraan yang jarang dipakai akan banyak masalah yang timbul pada sektor mesin kendaraan, apalagi jika accu kendaraan terus terkoneksi pada kendaraan tanpa pemakaian akan mengakibatkan accu tekor dan dijamin kendaraan agan tak bisa distart.

Sabtu, 15 Desember 2012

TANDA - TANDA YANG AKAN MATI MENURUT ISLAM

Ini adalah tanda pertama dari ALLAH SWT kepada hambanya dan hanya akandi sadari oleh mereka yang dikehendakinya. Walau bagaimanapun semua orang Islam akan mendapat tanda ini hanya saja mereka menyadari atau tidak. Tanda ini akan berlaku lazimnya selepas waktu ashar, seluruh tubuh yaitu dari ujung rambut hingga ke ujung kaki akan mengalami getaran atau seakan-akan menggigil, contohnya seperti daging lembu yang baru saja disembelih dimana jika diperhatikan dengan teliti, kita akan mendapati daging tersebut seakan -akan bergetar.
Tanda ini rasanya nikmat dan bagi mereka yang sadar dan berdetik dihatibahwa mungkin ini adalah tanda mati, maka getaran ini akan berhenti danhilang setelah kita sadar akan kehadiran tanda ini.

Bagi mereka yang tidak diberi kesadaran atau mereka yang hanyut dengan
kenikmatan tanpa memikirkan soal kematian, tanda ini akan lenyap begitu
saja tanpa sembarang manfaat…

Bagi yang sadar dengan kehadiran tanda ini, maka ini adalah peluang
terbaik untuk memanfaatkan masa yang ada untuk mempersiapkan diri
dengan amalan dan urusan yang akan dibawa atau ditinggalkan sesudah
mati.

” TANDA 40 HARI SEBELUM MATI “
Tanda ini juga akan berlaku sesudah waktu ashar, bahagian pusat kita
akan berdenyut-denyut pada ketika ini daun yang tertulis nama kita akan
gugur dari pokok yang letaknya diatas arash ALLAH SWT, maka malaikat
maut akan mengambil daun tersebut dan mulai membuat persediaannya ke
atas kita, antaranya ialah ia akan mulai mengikuti kita sepanjang masa

Akan terjadi malaikat maut ini memperlihatkan wajahnya sekilas lalu dan
jika ini terjadi, mereka yang terpilih ini akan merasakan seakan-akan
bingung dan linglung seketika…

Adapun malaikat maut ini wujudnya cuma seorang tetapi kuasanya untuk
mencabut nyawa adalah bersamaan dengan jumlah nyawa yang akan
dicabutnya.

“TANDA 7 HARI”

Adapun tanda ini akan diberikan hanya kepada mereka yang diuji dengan
musibah kesaktian dimana orang sakit yang tidak makan, secara tiba-tiba
ia berselera untuk makan…

” TANDA 3 HARI “

Pada ketika ini akan terasa denyutan di bahgian tengah dahi kita yaitu
diantara dahi kanan dan kiri, jika tanda ini dapat dikesan maka
berpuasalah kita selepas itu supaya perut kita tidak mengandungi banyak
najis dan ini akan memudahkan urusan orang yang akan memandikan kita
nanti….

Ketika ini juga mata hitam kita tidak akan bersinar lagi dan bagi orang
yang sakit hidungnya akan perlahan-lahan jatuh dan ini dapat dikesan
jika kita melihatnya dari bahagian sisi…

Telinganya akan layu dimana bagian ujungnya akan beransur-ansur masuk
ke dalam…

Telapak kakinya yang terlunjur akan perlahan-lahan jatuh ke depan dan
sukar ditegakan.

” TANDA 1 HARI “

Akan berlaku sesudah ashar dimana kita akan merasakan satu denyutan di
sebelah belakang yaitu di kawasan ubun-ubun dimana ini menandakan kita
tidak akan sempat untuk menemui waktu ashar keesokan harinya….

” TANDA AKHIR “

Akan terjadi keadaan dimana kita akan merasakan sejuk dibagian pusat
dan rasa itu akan turun kepinggang dan seterusnya akan naik ke bagian
Halkum. Ketika ini hendaklah kita terus mengucap kalimat SYAHADAT dan berdiam
diri dan menantikan kedatangan malaikat maut untuk menjemput kita
kembali kepada ALLAH SWT yang telah menghidupkan kita dan sekarang
akan mematikan pula…